Redaksi | Pedoman Media Siber | Disclamair | Kontak
KONDISI JALAN TEMBILAHAN-RENGAT MEMPRIHATINKAN
Mobil FUSO Pengangkut Arang Picu Kemacetan

REDAKSI UNGKAPR
Jumat, 13 Jan 2017 | dilihat: 1763 kali
Foto: laporan Kepala Biro Inhil (Hamdan) tentang kondisi jalan Tembilahan-Rengat (Foto) SPR

INHIL, UNGKAP RIAU - Walaupun Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dan Pemerintah Kabupaten Indargiri Hulu (Inhu) telah mengetahui kondisi Jalan lintas ini sebelumnya. Namun disayangkan kerusakan jalan tersebut tidak dipedulikan oleh Pemerintah terkait pemeliharaannya.

Bilamana pihak Pemerintah Inhil dan Pemerintah Inhu memperhatikan jalan lintas Tembilahan-Rengat ini, tentu jauh sebelumnya sudah dilakukan perawatan atau pemeliharaan.

Hal ini disampaikan salah sorang penumpang TRAVEL lintas Pekanbaru-Tembilah, Sujadi (31) kepada ungkapriau.com, di Pematang Reba, Rabu (11/1/ 2017).

Sujadi, saya selaku masyarakat Inhil, sangat mengetahui kondisi jalan di daerah ini. Bahkan di beberapa titik terjadi kerusakan yang begitu parah.

"Jalan Lintas Tembilahan-Rengat saat ini, kondisinya sangat memprihatinkan dan tidak dilakukan pemeliharaan oleh Pemerintah. semestinya jalan ini sudah dilakukan pemeliharaan," ujarnya.

Sementara itu ungkapriau.

com mengutip pemberitaan yang di langsir SPR tentang Jalan Lintas Tembilahan-Rengat pada hari yang sama, Rabu (11/1/2017).

Dimana pemberitaan Media Cyber tersebut, di Jalan lintas Tembilahan-Rengat rusak parah dan mengakibatkan 

Mobil Truk B 9269 UYU bermuatan Arang 15 Ton amblas di jalan Tembilahan- Rengat di wilayah Desa Telok Jira Kecamatan Tempuling.

Akibat Truk bermuatan Arang itu  terpuruk hingga memicu kem memacetan sepanjang 2 KM.

"Ya, masyarakat yang ingin lewat dari dua arah ini rela menunggu berjam-jam karena jalan akses satu-satunya dan tidak memiliki jalan alternatif lainnya," ujarnya.

Dilokasi Macet itu, Anggota binaan Koramil 03/Tempuling bersama Babinsa SERKA Damrianto mengaku ditugaskan untuk membantu rekayasa kelancaran arus lalu lintas dari kemacetan.

"Kita ditugaskan membantu kelancaran lalu lintas, memberikan informasi hingga membantu mengatur kendaraan yang sudah terjebk dari eksenitas kepadatan kendaraan," ujarnya.

Sementara itu, Kapten Arh Sugiyono selaku Danramil 03/Tempuling menyampaikan pihaknya mengerahkan Anggota Babinsa untuk membantu Anggota Polsek dalam mengarahkan penguna jalan serta menunjukan bahwa Koramil beserta Babinsa selalu siap untuk diterjunkan membantu dan melayani masyarakat.

"Anggota Babinsa beserta Anggota Polsek sedang mengatur jalan dan  memberi jalan pada masyaraakat yang mau lewat khusunya kendaraan Roda Dua. Bahkan saat ini, SERKA Damriyanto berupaya mencari alat berat untuk menarik kenderaan  yang sedang terpuruk.(Hamdan)



Rekomendasi untuk Anda


Connect With Us





Copyright © 2013 PT. Ungkap Riau Media
All right reserved